Kliping Koran : Pidato Indonesia
Posted by
share kliping
on Monday, August 29, 2011
/
Labels:
artikel,
dbc network,
kliping,
kliping koran,
pidato indonesia,
sosial budaya
kode kliping : B070
jenis kliping : artikel kliping sosial budaya
judul : pidato indonesia
penulis : bandung mawardi
sumber : kompas
tanggal terbit : 25 agustus 2011
ringkasan isi kliping :
artikel ini memaparkan tentang sejarah pidato para pendiri bangsa ini yang mewarnai sejarah bangsa indonesia. dipaparkan dalam artikel ini mengenai sejarah pidato yang bisa ditelisik melalui sarekat islam (1912) dan sosok umar said tjokroaminoto. da rinkes menganggap tjokroaminoto adalah “juru pidato luar biasa”. politik menggeliat oleh pikat bahasa, politik tubuh, dan pemaknaan ruang publik. pidato juga memerlukan hening, tepuk tangan, air mata, dan sorak. tatanan dan ekspresi tubuh menentukan politik perhatian dan sihir bahasa. pikat tjokroaminoto merasuki sosok soekarno saat menempuh studi di hbs surabaya. konon, tokoh fenomenal ini mulai memberi pidato pertama saat usia 16 tahun. pidato-pidato soekarno mendefinisikan indonesia dan mengantarkan rakyat mengurusi nasionalisme. bahasa indonesia mulai memiliki darah, gairah dan merekah. politik memusat dalam olah bahasa. soekarno meracik bahasa demi gapaian indonesia.
-----------------------------------------------------------------
Bisnis Online Murah & Mudah
Cepat Mendatangkan Duit Berlimpah
Dapatkan Info Lengkapnya dBC Network
Sangat cocok utk Semua Kalangan
www.dbc-network.com
-----------------------------------------------------------------
kemudian dituliskan dalam artikel ini perihal sejarah (politik) indonesia adalah sejarah pidato dan mohammad hatta turut mendefinisikan indonesia melalui pidato ; kalam, santun dan datar. hatta kerap memberi pidato dalam rapat besar, sidang, konferensi, dan radio. dituliskan dalam artikel ini bahwa pikat pidato perlahan merosot saat oerde baru. tradisi pidato menjadi formal, tertib dan lungkrah. kita mendapati zaman orde baru adalah zaman pidato tanpa gairah bahasa, letupan gagasan, dan pijar-pijar imajinasi. kita kini hidup di zaman pidato yang klise dan ilusif. lakon indonesia mutakhir memang sibuk oleh pidato yang hambar, pahit, cengeng dan dusta.
0 comments:
Post a Comment